Surat Lamaran Kerja Secara Lengkap Dengan Struktur Yang Baik

Surat Lamaran Kerja Secara Lengkap 

Dalam kesempatan ini SaungUnduh akan mencoba memberikan contoh surat lamaran kerja secara lengkap buat Anda yang akan mencari pekerjaan dan pastinya untuk Anda yang baru lulus sekolah menengah ke atas yang ingin langsung mendapatkan pekerjaan tentunya Anda akan merasa kebingungan untuk membuat surat lamaran kerja yang lengkap. Semoga artikel ini bisa membantu Anda semua yang sedang mencari contoh surat lamaran kerja yang lengkap untuk pembuatan surat lamaran ke perusahaan yang akan dituju.

Sebelum SaungUnduh memberikan contoh surat lamaran kerja saya akan memberitahu terlebih dahulu struktur surat lamaran kerja dan tips untuk membuat surat lamaran kerja. Dalam membuat surat lamaran pekerjaan yang benar harus mencakup beberapa bagian surat dan struktur penulisan seperti yang ada di bawah ini :
1. Tempat dan tanggal penulisan
2. Perusahaan yang dituju
3. Salam hormat
4. Kata pengantar
5. Biodata pribadi
6. Pengalaman kerja dan skill
7. Harapan
8. Penutup

Tips dalam membuat surat lamaran kerja:
1. Gunakan bahasa yang baik dan benar sesuai dengan EYD
2. Format penulisan yang rapi dan dengan bahasa yang singkat padat dan jelas
3. Surat lamaran kerja ditulis secara manual (tulisan singkat) dan memang Anda yang membuatnya
4. Lengkapi surat lamaran kerja Anda dengan data yang dibutuhkan oleh perusahaan
5. Lampirkan surat kelengkapan lainnya seperti sertifikat, daftar riwayat hidup dan pengalaman lainnya

ini adalah contoh surat lamaran kerja :

Subang, 06 Oktober 2015

Kepada Yth
HRD Manager PT Agung Jaya
Jl. Hasanudin No. 13 Subang

Perihal : Lamaran Kerja

Dengan hormat,

Berdasarkan informasi dari media cetak, koran Indo menngai lowongan di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin. Melalui surat ini saya ingin mengajukan diri untuk melamar pekerjaan di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin guna mengisi posisi yang di butuhkan saat ini. Saya yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama : Lucky Hasanudin
Tempat/Tanggal Lahir : Sumedang, 13 Juni 1989
Jenis kelamin : Laki-laki
Pendidikan : SMK Rekayasa Perangkat Lunak
Alamat : Jl. Cilencang No. 06 RT/RW 06/13
Telepon : 08976543212

Untuk melengkapi beberapa data yang diperlukan sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu pimpinan waktu yang akan datang, saya lampirkan juga kelengkapan data diri sebagai berikut :
1. Pas photo
2. Foto copy KTP
3. Daftar riwayat hidup
4. Foto copy Ijazah terakhir
5. Foto copy SKHUN
6. Foto copy sertifikat Competensi
7. Foto copy sertifikat PKL
8. Foto copy surat keterangan Referensi

Demikian surat lamaran ini saya buat dengan sebenarnya dan atas perhatiannya serta kebijaksanaan Bapak/Ibu pimpinan saya mengucapkan terima kasih.

Hormat saya,
Lucky Hasanudin
Demikianlah artikel mengenai contoh surat lamaran kerja secara lengkap yang dapat Anda baca sebagai bahan referensi untuk membuat surat lamaran kerja. Semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk membagikan artikel ini kepada saudara dan kerabat terdekat Anda.

surat lamaran kerja

Labels: , ,

Posting Komentar

[blogger][disqus]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Saung Unduh. Diberdayakan oleh Blogger.